Text
Psikologi pendidikan (dalam perspektif baru)
Praktik-praktik pembelajaran tanpa dipandu oleh konsepsi dan teori-teori psikologi pendidikan akan melahirkan kehampaan nilai-nilai edukasional dalam keseluruhan interaksi guru dan siswa. Keberhasilan guru mentransmisikan bahan ajar sebagai fungsi pembelajaran sejati, harus diterima sebagai konsep yang usang, kecuali di dalamnya juga mengintegral sentuhan psikologis secara seutuhnya, sesuai dengan kebutuhan, minat, keragaman, dan karakteristik peserta didik. Transfer materi pembelajaran dari guru ke siswa merupakan interaksi yang dinamis dan multikompleks, tidak selayaknya memindahkan suatu benda ke tempat lain atau menuangkan air ke dalam bak mandi.
Latar, sikap, perilaku, keragaman, dan potensi siswa harus menjadi basis dasar dalam keseluruhan proses interaksi selama kegiatan pembelajaran. Tanpa bekal teori-teori psikologi pendidikan yang memadai, guru tidak akan pernah mampu memberikan layanan pembelajaran dalam makna sesungguhnya. Karenanya, reposisi sikap dan perilaku guru dalam berinteraksi dengan si
Tidak tersedia versi lain