Text
Profesional dan mapan lewat bisnis recehan
Banyak orang berpikir bahwa bisnis recehan tidak menghasilkan banyak keuntungan meskipun sudah dijalani hingga berlelah-lelah. Bisnis recehan pada umumnya memang dibuka di pinggir jalan, dengan gerobak atau waning kecil. Namun, dengan melibatkan teknologi, kreativitas, dan profesionalitas, bisnis recehan tidak bisa diremehkan.
Meski sering dipandang sebelah mata, nyatanya pelaku bisnis recehan terus bertambah setiap waktu. Dan, buku ini menantang Anda menekuni bisnis tersebut secara profesional untuk memenangkan persaingan. Dengan mengikuti panduan serta berbagai tips di dalam buku ini, Anda bisa mengumpulkan omzet serta keuntungan yang menggiurkan.
Siapa pun Anda, entah mahasiswa, ibu rumah tangga, ataupun karyawan, berhak kaya dan mapan dengan bisnis recehan yang dikelola secara profesional. Pelajari buku ini, dan mulailah berbisnis recehan.
Tidak tersedia versi lain