Text
Menuju kepustakawanan Perguruan Tinggi Muhammadiya 'Aisyiyah berkemajuan
Tidak dipungkiri lagi bahwa Pustakawan yang handal merupakan asset berharga yang dimiliki sebuah Perpustakaan dan diharapkan bisa berkontribusi nyata dalam ikut mengembangkan Perguruan Tingginya. Komitmen yang kuat dan tulus dalam mewujudkan peran dan fungsinya, seorang Pustakawan perlu diapresiasi dalam rangka pengembangan dirinya.
Perpustakaan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Aisyiyah saat ini telah mengembangkan sayapnya dalam percaturan dunia Perpustakaan Perguruan Tinggi.
Berbagai prestasi yang diraih baik secara Kelembagaan, pengembangan sistem maupun SDM Pustakawan PTMA saat ini baik di tingkat lokal, daerah dan Nasional bahkan internasional cukup membanggakan bagi kita semua khususnya pengelola Perpustakaan PTMA.
Dari berbagai prestasi tersebut di antaranya beberapa Perpustakaan PTMA telah memperoleh Akreditasi "A" dari Perpusnas. Sedangkan untuk pengelolaan Rerpository, Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta saat ini menempati Ranking 3 Webometrics Repository edisi Januari 2017 tingkat Perguruan Tinggi Nasional di Indonesia, (IPB, UNDIP, UMS)
Hadirnya buku "Menuju Kepustakawanan Perguruan Tinggi Muhammadiyah 'Aisyiyah Berkemajuan" yang merupakan kumpulan tulisan pustakawan-pustakawan PTMA dapat berkontribusi positif bagi pengembangan Perpustakaan Perguruan Tinggi Muhammadiyah 'Aisyiyah dan juga pengembangan Perpustakaan di Indonesia.
Tidak tersedia versi lain