Text
Keperawatan jiwa
Keperawatan jiwa adalah ara khusus dalam prakterk keperawatan ang menggunakan ilmu tingkah laku manusia sebagai dasar dan menggunakan diri sendiri secara terapeutik dalam meningkatkan, mempertahankan, memulihkan kesehatan mental klien dan kesehatan mental masyarakat dimana klien berada. Dalam definisi tersebut tampak mengedepankan hal bahwa spesfikasi bidang ilmu keperawatan jiwa merupakan suatu area khusus atau kajian khusus dalam ilmu keperawatan secara umum yang terbagi maenjadi beberapa cabang dan spesifikasi seperti keperawatan anak (pediatycnursing), keperawatan bedah (medical surgical nursing), keperawatan komunitas (community nursing), dan sebagainya. Masing-masing spesifikasi memiliki dasar kelmuwan dan bidang kajian yang khas untuk memperkaya batang tubuh ilmunya (Body of Knowledge) Dalam keperawatan jiwa, aspek teoritisnya lebih banyak dilandasi ilmu-ilmu perilaku sperti psikologi, sosiologi, dan komunikasi.
Tidak tersedia versi lain