Text
Analisi penentuan harga pokok produk pada percetakan Topten Metro
ABSTRAK
Amanda, Denis. 2014. Analisis Penentuan Harga Pokok Produk Pada Percetakan Topten Metro, Skripsi. Jurusan Akuntansi Program Studi Akutansi, Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Metro.
Kata Kunci : Harga Pokok Produk
Biaya Overhead Pabrik merupakan salah satu harga pokok produk. B|aya ini mempakan elemen biaya produksi yang relative besar dan sulit pengendaliannya serta tidak mudah dibebankan secara langsung kepada suatu hasil produksi tertentu, untuk itu manajemen melakukan pengalokasian biaya. Biaya overhead pabrik untuk menghasilkan perhitungan harga pokok dengan akurat dan teliti. Berdasarkan pada pemikiran di atas, penuiis mencoba untuk melakukan penelitien pada sebuah perusahaan yang bergerak dibidang Percetakan, yaitu Percetakan Topten Metro yang berlokasi di Metro dalam Skripsi yang berjudul Analisis Alokasi Biaya Overhead Pabrik Dengan Pendekatan Cost Driver Dalam Penentuan Harga Pokok Produk.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana perusahaan mengalokasikan dan membebankan biaya overhead pabrik dalam menetapkan harga pokok produknya. Sedangkan metode penelitian yang digunakan dalam penyusunan skripsi ini adalah metode deskriptif analisis dengan pendekatan studi kasus, yang teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara terhadap pimpinan perusahaan.
Hasil penelitian yang diperoleh akan dibandingkan indicator dari variable yang ada. Kesimpulan yang diperoleh berdasarkan hasil penelitian adalah menunjukkan kesesuaian dengan indikator yang ada, yaitu perusahaan telah menetapkan anggaran biaya overhead pabrik, mendistribusikan biaya overhead pabrik dengan menetapkan dasar alokasi dengan tarif yang berbeda. Kemudian mengalokasikan biaya overhead dan menentukan tarif overhead pabrik berdasarkan perhitungan satuan produk serta menetapkan harga pokok produk. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan tersebut, penuiis menyimpulkan bahwa penerapan alokasi biaya overhead untuk menentukan harga pokok produk pada CV Topten Innovative Digital Printing telah memadai. Hal ini berarti, hipotesis deskriptif yang menyatakan bahwa perusahaan telah mengalokasikan biaya overhead pabrik dengan memadai untuk menentukan harga pokok produk dapat diterima.
Tidak tersedia versi lain