Text
Atlas spermatologi : buku kedua dari panduan laboratorium andrologi
Andrologi yang berasal dari kata Andro = laki-laki dan logos = ilmu adalah suatu ilmu yang mempelajari permasalahan fungsi reproduksi seorang pria. Ada 5 permasalahan pokok yang dikembangkan dan diperdalam dalam Andrologi, yaitu : permasalahan yang menyangkut infertilitas, fungsi seksual, KB Pria, Aging (Andropause) dan genetika. Masalah yang sering dan banyak ditemui di klinik adalah masalah infertilitas dan gangguan fungsi seksual.
Niat menerbitkan panduan yang mungkin dapat digunakan oleh laboratoris dan klinisi berangkat dari
pengalaman klinis, yaitu di dalam penanganan infertilitas pria, yang membutuhkan analisis sperma. Pemeriksaan mialisis sperma yang dilakukan sering membertkan hasil yang berbeda-beda antara satu laboratorium dengan laboratorium yang lain, biarpun masing-masing laboratorium mempunyai rujukan yang sama, yaitu panduan dari WHO. Selain karena subjektivitas pemeriksaan, perbedaan ini bisa juga karena variabilitas di dalam individu itu sendiri. Buku ini bermaksud membantu para teknisi taboratorium untuk menyamakan prosedur analisis sperma, terutama pada pemeriksaan morfologi sperma sehingga hasil yang didapat tidak jauh berbeda antara satu laboratorium dengan laboratorium lainnya (biarpun masih ada variabilitas individu, tetapi unsur subjektif bisa dikurangi dengan panduan yang sama).
Semoga buku ini bermanfaat bagi para analis, dokter muda, dokter umum, dan dokter spesialis yang berminat di dunia infertilitas. Buku panduan laboratorium Andrologi ini dibagi menjadi 2 buku:
- Buku pertama: PEDOMAN LABORATORIUM ANDROLOGI, berisi acuan dari panduan WHO 80,87,92, dan 99 yang
ditambah dengan hal-hal yang telah dikerjakan di Lab. Biomedik FK UNAIR dan Lab. Infertilitas Bag. Obstetri dan
Ginekologi RS Dr. Hasan Sadikin Bandung/FK UNPAD.
- Buku kedua: ATLAS SPERMATOLOGI, berisi gambar-gambar yang menyangkut pemeriksaan analisis sperma.
Tidak tersedia versi lain