Text
Hubungan kompensasi dan disiplin kerja dengan kinerja pegawai pada Badan Koordinasi Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan Kota Metro
ABSTRAK
Nasrullah. 2015. Hubungan Kompensasi dan Disiplin Kerja dengan Kinerja
Pegawai pada Badan Koordinasi Keluarga Berencana dan
Pemberdayaan Perempuan Kota Metro. Skripsi. Jurusan Ekonomi
Manajemen. Program Studi Manajemen. Fakuitas Ekonomi. Universitas
Muhammadiyah Metro. Pembimbing (1) Dr. Suharto, S.E., M.M.,
Pembimbing (II) Yateno, S.E., M.M.
Kata Kunci: Kompensasi, Disiplin Kerja, dan Kinerja Pegawai.
Pegawai pada Badan Kordinasi Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan (BKKB-PP) Kota Metro harus dapat melaksanakan tugasnya dengan penuh tanggung jawab dan disiplin. Namun demikian, dengan disiplin saja tidaklah cukup untuk menghasilkan kinerja yang baik. Pegawai memerlukan penghargaan atau kompensasi akan prestasi yang telah dicapai untuk terus meningkatkan motivasinya dalam bekerja. Pemberian kompensasi pada pegawai dimaksudkan sebagai bentuk penghargaan atau balas jasa pada pegawai atas hasil kerjanya dalam mencapai tujuan organisasi. Bersamaan dengan itu terdapat harapan akan adanya hubungan timbal balik antara organisasi dengan pegawai, apabila pemberian kompensasi sudah dilakukan sebaik mungkin dengan menyesuaikan kondisi ekonomi dan kebijakan-kebijakan yang sesuai, maka ada harapan terhadap peningkatan disiplin kerja yang nantinya bermuara pada peningkatan kinerja pegawai. Untuk itu pemberian kompensasi secara proporsional kepada pegawai perlu menjadi pertimbangan bagi guna meningkatkan kinerja pegawai BKKB-PP Kota Metro.
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan kompensasi, disiplin kerja dan kinerja pegawai BKKB-PP Kota Metro. Metode penelitian yang digunakan berjenis deskriptif dan explanatory. Pengumpulan data dilakukan melalui metode survey dengan menggunakan kuesioner tertutup yang diberikan kepada 59 responden.
Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara kompensasi dengan disiplin kerja. Terdapat hubungan yang signifikan antara kompensasi dengan kinerja pegawai. Terdapat hubungan yang signifikan antara disiplin kerja dengan kinerja pegawai.
Penelitian ini merekomendasikan perlunya pemberian kompensasi secara proporsional dan peningkatan kompensasi secara berkala kepada pegawai agar disiplin kerja dan kinerja pegawai meningkat.
Tidak tersedia versi lain