Text
Karakteristik emosi siswa di SMP Negeri 9 Metro TP 2015/2016
ABSTRAK
Wahyuni Arifiya, Syifa Nur. 2015. Karakteristik Emosi Siswa di SMP Negeri 9 Metro Tahun Pelajaran 2015/2016. Skripsi, Jurusan Ilmu Pendidikan, Program Studi Bimbingan dan Konseling, FKIP Universitas Muhammadiyah Metro. Pembimbing (I) Prof. Dr. H. Karwono, M.Pd. (II) Siti Nurlaila, M.Psi.
Kata Kunci: Karakteristik Emosi Siswa
Penelitian ini difokuskan pada karakteristik emosi siswa dan Upaya guru bimbingan dan konseling dalam mengendalikan emosinya di SMP Negeri 9 Metro dengan fokus sebagai berikut: 1) Bagaimana karakteristik emosi siswa di SMP Negeri 9 Metro, 2) Bagaimana upaya guru bimbingan dan konseling untuk membantu siswa dalam mengendalikan emosinya.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: 1) Mengetahui karakteristik emosi pada siswa di SMP Negeri 9 metro.2) Mengetahui upaya yang dilakukan guru bimbingan dan konseling untuk mengendalikan emosi siswa.
Desain penelitian yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif. Subyek penelitian ini adalah siswa dan guru bimbingan dan konseling. Penelitian ini digunakan di SMP Negeri 9 Metro semester genap tahun pelajaran 2015/2016 yang mempunyai permasalahan karakteristik emosi siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode wawancara dan observasi. Teknik analisis data sebelum peneliti memasuki lapangan dan analisis data yang dilakukan pada saat pengumpulan data berlangsung.
Kesimpulan penelitian ini adalah terdapat beberapa karakteristik emosi siswa di SMP Negeri 9 Metro yaitu: 1). Siswa yang tidak menerima keadaan dirinya, 2). Siswa yang mudah terpengaruh oleh kelompok temanya, 3). Siswa tidak memperhatikan ketika proses pembelajaran, 4). Siswa yang cenderung meluapkan emosinya dengan perilaku ingin menang sendiri dan 5). Siswa yang bersikap murung dan pendiam didalam kelas. Upaya yang dilakukan guru pembimbing melalui pemanfaatan layanan bimbingan kelompok yaitu melalui pendekatan elektrik yang mengimplementasikan tekhnik high-touch dan high-tech.
Tidak tersedia versi lain