Text
Pengaruh pembelajaran model cooperative larning tipe talking stick terhadap hasil belajar IPS Terpadu siswa kelas VII semester genap SMP Negeri 2 Way Bungur TP 2014/2015
ABSTRAK
Rosadi, Masrur 2015. Pengaruh penggunaan model Cooperative Learning Tipe
Talking Stick terhadap belajar IPS Terpadu siswa kelas VII Semester genap SMP Negeri 2 Way Bungur Tahun pelajaran 2014/2015. Skripsi Jurusan Pendidikan llmu pengetahuan sosial. Program Studi Pendidikan ekonomi, fakultas keguruan dan ilmu pendidikan Universitas Muhammadiyah Metro. Pembimbing (1) Dra. Ningrum, M.TA. (2) Dra. Maryatun, M.M
Kata kunci: Model Cooperative Learning tipe Talking Stick, dan hasil belajar
Model Cooperative Learning tipe Talking Stick merupakan metode pembelajaran interaktif karena mendorong siswa untuk mengeluarkan pendapat, pembelajaran dengan model talking stick diawali oleh penjelasan oleh guru mengenai materi pokok yang akan dipelajari, siswa diberi kesempatan me baca dan mempelajari materi tersebut.
Berdasarkan hasil survei yang penulis lakukan yang menjadi masalah dalam penelitian ini adalah masih banyak peserta didik yang belum tuntas pada mata pelajaran IPS Terpadu peserta didik kelas VII Semester Ganjil SMP Negeri 2 Way Bungur. Sehubungan dengan masalah tersebut maka rumusan masalahnya adalah "Apakah ada pengaruh penggunaan model cooperative learning tipe Talking Stick terhadap Hasil Belajar IPS Terpadu peserta didik kelas VII Semester Genap SMP Negeri 2 Way Bungur Tahun pelajaran 2014/2015.Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Penerapan Model Cooperative Learning Tipe Talking Stick terhadap Hasil Belajar IPS Terpadu peserta didik kelas VII Semester Genap SMP Negeri 2 Way Bungur Tahun Pelajaran 2014/2015".
Hipotesis dalam penelitian ini adalah " Ada Pengaruh yang positif penerapan model cooperative learning tipe Talking Stick terhadap hasil belajar IPS Terpadu kelas VII Semester Genap SMP Negeri 2 Way Bungur tahun pelajaran 2014/2015".
Tidak tersedia versi lain