Text
Pengembangan modul fisika berbasis analogi konsep pada materi pokok listrik dinamis untuk siswa SMA/MA
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui kondisi dari penggunaan modul di sekolahan, (2) mengembangkan modul fisika berbasis analogi konsep yang layak untuk siswa SMA/MA, (3) mengetahui bagaimana tingkat kelayakan modul fisika yang dikembangkan dengan berbagai analogi konsep menurut penilaian dari ahli materi, ahli media, dan guru fisika SMA/MA, (4) mengetahui respon siswa terhadap modul fisika berbasis analogi konsep fisika SMA/MA. Penelitian ini menggunakan model pengembangan 4-D. Model ini terdiri dari 4 tahap pengembangan, yaitu: Define, Design, Develop, dan Desseminate. Hasil penelitian ini: (1) diketahui kondisi modul dari penggunaan di sekolahan, (2) dfliasilakan sebuah modul fisika berbasis analogi konsep untuk siswa SMA/MA, ) kualitas modul fisika berbasis analogi konsep menurut ahli materi, ahli media, memiliki kriteria kelayakan sangat layak dan guru fisika memiliki kriteria sangat baik dengan persentase keidealan masing-masing sebesar 88,02%, 86,31%, dan 88,75%. (4) Respon siswa terhadap modul fisika berbasis analogi konsep pada uji lapangan diperoleh persentase sebesar 97,86% pada kriteria sangat baik.
Tidak tersedia versi lain