Text
Pengaruh metode pembelajaran mind mapping terhadap hasil belajar ditinjau dari kreativitas belajar siswa kelas X MA Al-Muhsin Metro TP. 2014-2015
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode Mind Mapping terhadap hasil belajar fisika, untuk mengetahui pengaruh metode mind mapping terhadap hasil belajar ditinjau dari kreativitas belajar dan untuk mengetahui pengaruh interaksi mind mapping dan kreativitas belajar terhadap hasil belajar siswa. Subjek penelitian adalah seluruh siswa kelas X yang berjumlah 148 siswa. Kreativitas belajar diperoleh dari tes yang diberikan sebelum proses pembelajaran dan hasil kognitif siswa diperoleh dari tes kognitif berupa soal yang diberikan setelah proses pembelajaran. Analisis data yang digunakan adalah Anava 2 jalur. Berdasarkan hasil analisis maka dapat disimpulkan bahwa: (1) terdapat pengaruh penerapan metode Mind Mapping terhadap hasil belajar fisika, (2) terdapat pengaruh penerapan metode Mind Mapping terhadap hasil belajar fisika ditinjau dari kerativitas belajar siswa, (3) tidak terdapat pengaruh interaksi antara metode Mind Mapping dengan kreativitas belajar siswa terhadap hasil belajar. Untuk memperbaiki hasil belajar siswa perlu mempertimbangkan kelemahan dan kelebihan metode yang digunakan dan faktor internal siswa yaitu kreativitas belajar.
Tidak tersedia versi lain