Text
Pengaruh dosis pupuk organik cair urine kambing terhadap produksi bawang merah (allium ascalonicum L.) untuk penyusunan lembar kegiatan siswa pada materi pokok pertumbuhan dan perkembangan.
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pupuk organik cair
berbahan dasar urine kambing terhadap produksi bawang merah (Allium. ascalonicum
L.), mengetahui dosis urine kambing untuk menghasilkan produksi bawang merah (A.
ascalonicum L.) tertinggi. Rancangan penelitian yang digunakan adalah metode
Rancangan Acak Lengkap (RAL). Perlakuan A 200ml, perlakuan B 300 ml,
perlakuan C 400ml, dan perlakuan D (kontrol). Hasil penelitian menunjukkan rata-
rata berat basah tertinggi pada perlakuan B yaitu 60,25gram, terendah perlakuan D
25 gram, tinggi daun bawang merah tertinggi pada perlakuan B 33,46cm, dan terendah
perlakuan D 26,60cm. Berdasarkan data hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa
terdapat pengaruh sangat nyata dari pupuk organik cair urine kambing terhadap
produksi berat basah umbi dan tinggi daun bawang merah (A. ascalom'cum L.). Dosis
300ml memberikan pengaruh tertinggi terhadap produksi maupun tinggi daun
bawang merah. Dari hasil validasi yang dilakukan menunjukkan bahwa lembar
kegiatan siswa yang dibuat layak dijadikan sumber belajar biologi pada materi
Pertumbuhan dan Perkembangan.
Kata Kunci: urine kambing, produksi bawang merah (Allium ascalonicum L.), lembar kegiatan siswa
Tidak tersedia versi lain