Text
Upaya meningkatkan aktivitas dan hasil belajar matematika menggunakan model reciprocal teaching pada siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Sekampung TP 2014/2015
ABSTRAK
Siregar, Zuhri. 2015. Upaya Meningkatkan Aktivilas dan Hasil Belajar Malemalika Menggvnakan Model Reciprocal Teaching Pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Sekampung Tahun Pelajaran 2014/1015. Skripsi, Jurusan Pendidikan MDPA Program Studi Pendidikan Matematika, FKIP Universitas Muhammadiyah Metro. Pembimbing: (1) Dr, Agus Sutanto, M.Si., Pembimbing (2) Drs. H. Jazim Alimad, M.Pd.
Kata Kunci: Pembelajaran Berbasis Masalah, Aktivitas Belajar, Hasil Belajar.
SMP Negeri 2 Sekampung Tahun Pelajaran 2014/2015 telah melakukan perbaikan dalam proses pembelajaran. Namun demikian, aktivitas dan hasil belajar matematika masih cenderung rendah. Permasalahan ini diperlukan upaya penyelesaiannya. Salah satu alternatif yang dapat dilakukan adalah dengan menerapkan model pembelajaran berbasis masalah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan dan menjelaskan seberapa besar aktivitas dan hasil belajar matematika siswa kelas VIII1 semester ganjil SMP Negeri 2 Sekampung Tahun Pelajaran 2014/2015.
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian adalah siswa kelas VIII1 yang berjumlah 26 orang dengan kemampuan yang heterogen. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 4 Desember sampai dengan 27 Desember 2014. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus dan setiap siklusnya terdiri dari 3 pertemuan dan 1 kali tes siklus dengan materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel. Adapun tahapan-tahapannya yaitu: perencanaan, pelaksanaan, pengamatan (observasi), dan refleksi (evaluasi). Teknik pengumpulan data menggunakan observasi untuk mengetahui aktivitas belajar siswa dan tes tertulis berupa soal berbentuk esai untuk mengetahui hasil belajar siswa.
Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa penggunaan model reciprocal teaching dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas VIII1 SMP Negeri 2 Sekampung pada pokok bahasan Sistem Persamaan Linear Dua Variabel. Peningkatan aktivitas belajar siswa terlihat dari peningkatan yang terjadi pada setiap indikator aktivitas belajar setelah dilakukan tindakan. Siswa yang dinyatakan mencapai target yang diinginkan adalah > 60%. Pada siklus I sebesar 35,89% dan pada siklus II meningkat menjadi 60,27%. Sedangkan untuk hasil belajar siswa dari pra PTK hingga akhir PTK mengalami peningkatan, hal ini dapat dilihat dari persentase siswa yang tuntas dalam proses pembelajaran mencapai 73,08%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa model Reciprocal Teaching dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas VIIIA SMP Negeri 2 Sekampung Tahun Pelajaran 2014/2015.
Tidak tersedia versi lain