Text
Peningkatan aktivitas dan hasil belajar IPA dengan meenggunakan model pembelajaran kooperatif tipe group to group exchange (GGE) pada siswa kelas X TKJ ASMK Muhammadiyah Sekampung Semester II TP 2013/2014
ABSTRAK
Cahya, Pad win Dwi. 2014. Peningkatan Aktivitas dan Hasil Belajar IP A dengan Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group to Group Exchange (GGE) pada Siswa Kelas X-TKJ A SMK Muhammadiyah Sekampung Semester II Tahun Pelajaran 2013/2014. Skripsi. Program Studi Pendidikan Biologi. Jurusan Pendidikan MEPA. FKIP Universitas Muhammadiyah Metro. Pembimbing: (I) Dra. Hj. HRA Mulyani, M.TA. (II) Drs. Anak Agung Oka, M.Pd.
Kata Kunci: Pembelajaran kooperatif tipe Group to Group Exchange (GGE), aktivitas, hasil belajar.
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh aktivitas dan hasil belajar siswa yang masih kurang, siswa yang merasa jenuh cenderung untuk tidak memperhatikan guru dan mengganggu siswa yang lain, selain itu minat siswa untuk bertanya tentang materi yang belum dikuasainya masih kurang. Permasalahan tersebut perlu mendapatkan perhatian untuk diberikan sebuah solusi. Penggunaan model pembelajaran yang sesuai dengan kondisi siswa menjadi solusi pilihan untuk menjadikan siswa lebih aktif dalam kegiatan pembelajaran.
Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA siswa menggunakan model pembelajaran kooperatif GGE pada siswa kelas X-TKJ A SMK Muhammadiyah Sekampung yang berjumlah 30 orang. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam 2 siklus, dan masing-masing siklus terdiri dari 3 kali pertemuan.
Data hasil penelitian terkait dengan aktivitas belajar siswa yang diperoleh setelah melakukan proses pembelajaran menunjukkan tercapainya indikator keberhasilan yang ditetapkan, hasil akhir yang dicapai pada akhir siklus II dengan rata-rata yaitu aktivitas memperhatikan guru saat penyajian materi sebesar 81,5%, aktivitas siswa bertanya sebesar 45%, aktivitas mengerjakan latihan atau tugas sebesar 87,75%,, aktivitas berdiskusi dengan teman sebesar 75%, dan aktivitas menanggapi sebesar 52%. Demikian pula dengan hasil belajar yang diperoleh siswa pun menunjukkan tercapainya indikator keberhasilan yang ditetapkan, dengan hasil akhir ketuntasan belajar siswa mencapai 80% dan siswa yang lermasuk kategori tuntas berjumlah 24 siswa.
Berdasarkan data hasil penelitian aktivitas dan hasil belajar siswa yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan model pembelajaran kooperatif tipe GGE dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa. Oleh karena itu, peneliti menyarankan kepada guru untuk menerapkan model pembelajaran ini dalam kegiatan pembelajaran IPA.
Tidak tersedia versi lain