Text
Reinvensi pendidikan Muhammadiyah
Tak pernah terlintas sedikit pun di benak Mohamad Ali—prakarsa sekolah unggulan Muhammadiyah di Kottabarat, Solo—kemunculan sebuah "istana" pendidikan bagi anak-anak yang ingin mengisi waktu luangnya belajar bersama menangkap cakrawala pengetahuan. Sekolah ini adalah kisah sekaligus jawaban bahwa merintis sekolah unggulan Muhammadiyah yang berkelanjutan merupakan eksperimentasi pemikiran yang harus dibuka dan dicerahkan dengan mengosongkan terlebih dahulu isi cangkiryang ada di kepala sebelumnya.
Alhamdulillah, usaha itu tidak sia-sia. Berkat kerja keras, kerja cerdas, dan ketulusan akhirnya "istana" pendidikan itu telah ditemukan kembali dengan kokoh di luar arus utama [mainstream) konsepsi pendidikan nasional dengan tanpa meninggalkan sehelai benang pun dari kain pedagogis undang-undang sistem pendidikan nasional. Kini Persyarikatan Muhammadiyah beruntung menyaksikan langsung masyarakat berkiprah, dan ikut melibatkan diri dalam upaya mencerahkan pendidikan.
Tidak tersedia versi lain