Text
Pengelolaan Korps Mubaligh cabang Muhammadiyah
Mubaligh di lingkungan Muhammadiyah adalah penyambung lidah Persyarikatan kepada masyarakat luas. Allerekalah tulang punggung yang akan menyebar-luaskan ajaran-ajaran Islam yang diyakini oleh Muhammadiyah. Tanpa mubaligh, Muhammadiyah tidak akan pernah besar seperti sekarang ini. Karena itu, peran mubaligh di abad modern ini menjadi amat sangat besar agar supaya mengisi ruang kehampaan spiritualitas yang selalu ditunggu-tunggu oleh masyarakat luas.
Tantangan mubaligh Muhammadiyah di tingkat Ranting sangatlah kompleks. Mereka adalah kader-kader terbaik Muhammadiyah yang bertemu langsung kepada umat, yang langsung membimbing tanpa pam-rih dengan berbagai macam problem yang heterogen. Karena itu, keberhasilan dakwah mereka adalah keber-hasilan dakwah persyarikatan, begitu juga sebaliknya. Pembentukan dan pemberdayaan korps mubaligh Muhammadiyah adalah salah satu terobosan dakwah yang tersistematis agar lebih terarah.
Tidak tersedia versi lain