Text
Rambutan : komoditas unggulan dan prospek agribisnis
Rambutan merupakan salah satu jenis buah tropis yang layak diancang sebagai komoditas unggulan pertanian. Peluang pemasaran buah rambutan cenderung terus meningkat dari tahun ke tahun, baik di pasar domestik (da-lam negeri) maupun pasar internasional. Kondisi ini mengisyaratkan adanya peluang yang baik bagi pengembangan agribisnis tanaman rambutan di ber-bagai daerah yang mempunyai keunggulan komparatif.
Dalam rangka memasuki pasar global, diperlukan adanya peningkatan kuantitas dan kualitas produk buah rambutan serta kemampuan kontinuitas penyediaannya, sesuai dengan permintaan pasar (konsumen). Hal ini hanya dapat dijawab dengan strategi pengembangan agribisnis tanaman rambutan, yakni dengan penerapan teknologi maju (modern), mulai dari budi daya tanaman di kebun sampai penanganan pascapanen hingga siap dikonsumsi oleh konsumen.
Buku ini diharapkan dapat menjadi sumber informasi bagi petani, peng-usaha tani, penyuluh pertanian, dan pemerhati agribisnis komoditas rambutan. Buku ini juga diharapkan dapa
Tidak tersedia versi lain