Text
Pemikiran pendidikan Islam
Pemikiran pendidikan Islam adalah serangkaian proses kerja akal dan qalbu yang dilakukan secara sungguh-sungguh dalam melihat berbagai persoalan yang ada dalam pendidikan Islam. Pemikiran pendidikan Islam berupaya untuk membangun sebuah paradigma pendidikan yang mampu menjadi wahana bagi pembinaan dan pengembangan peserta didik secara paripurna. Melalui upaya tersebut diharapkan agar pendidikan yang ditawarkan mampu berapresiasi terhadap dinamika peradaban modern secara adaptik dan proporsional, tanpa melepaskan nilai-nilai ilahiah sebagai nilai warna dan nilai kontrol.
Kajian utama buku ini lebih menitikberatkan pada kajian pemikiran para tokoh klasik mengenai pendidikan. Salah satu tokoh yang menjadi perhatian kajian ini adalah Ibnu Qayyim. Beliau memiliki pandangan dalam bidang pendidikan bahwa akal, jiwa, dan jasmani merupakan unsur totalitas sebagai potensi dasar manusia yang dapat dididik dan dikembangkan sehingga manusia dapat mengoptimalkan potensi akal, jiwa, dan jasmaninya agar dapat memberikan d
Tidak tersedia versi lain