Text
Cara Belajar Yang Sukses di Perguruan Tinggi
Belajar diperguruan tinggi adalah jauh berbeda dengan belajar di sekolah lanjutan tingkat atas, baik waktu, teknik, maupun tujuannya. Karena itu mahasiswa yang baru menginjak dunia perguruan tinggi perlu mengadakan adaptasi yang baik dengan situasi belajar, terutama untuk mengetahui teknik dan metode belajar yang baik. Dengan mengetahui cara belajar yang baik itu, dapatlah memungkinkan efisiensi dan efektifitas waktu dan tenaga dalam belajar.
Dalam kenyataannya, banyak mahasiswa yang terhambat penyelesaian studinya dengan konsekuensi biaya yang cukup besar, bahkan sebagian harus ada yang harus menerima nasib meninggalkan bangku perguruan tinggi dengan predikat drop out atau menyandang gelar mahasiswa abadi.
Buku ini berisikan suatu bimbingan ke arah cara, teknik, atau metode belajar yang seefisien mungkin, dalam menunjang efisiensi penyelesaian studi di perguruan tinggi.
Tidak tersedia versi lain