Text
Mengembangkan Bakat dan Kreativitas Anak Sekolah
Hasil penelitian psikologi modern atas bakat, kreativitas, dan keterbakatan (giftedness) manusia membuka cakrawala baru tentang pertumbuhan manusia secara menyeluruh. Manusia modern semakin memahami pemanfaatan kemampuan-kemampuan manusiawi secara efektif di tengah kemungkinan-kemungkinan yang tersedia di dalam lingkungannya. Lingkungan yang responsif merupakan faktor utama terjadinya proses perkembangan inteligensi dan merupakan dasar yang kuat pertumbuhan kreativitas. Manusia yang berbakat dan kreatif merupakan modal utama kemajuan masyarakat.
Buku ini, karya seorang ahli psikologi pendidikan bertujuan membantu para pendidik mengembangkan bakat dan kreativitas anak sejak dini. Pengarang memperkenalkan cara-cara dan teknik-teknik yang dapat digunakan untuk mewujudkan bakat kreatif anak, baik di sekolah, di rumah, dan di masyarakat.
Buku ini diharpkan bermanfaat bagi para pendidik, guru, dan orang tua dalam merangsang, memupuk, dan mengembangkan bakat dan kreativitas anak sekolah.
Tidak tersedia versi lain