Text
Puisi Buat Rakyat Indonesia : Kumpulan Puisi 25 Penyair Korea
Sajak-sajak yang dipilih dalam buku ini umumnya ditulis berdasarkan teknik penulisan demikian. Ini menunjukkan adanya garis yang jelas antara yang klasik dan modern tidak hanya dalam perkembangan puisi korea tetapi juga puisi jepang dan cina. Namun, alam yang menyatu dalam diri manusia itu telah menghasilkan kesan dan pandangan hidup yang berbeda, tentang karena watak dan perkembangan sosial dan budaya berlain-lainan pula. Kesan selintas menunjukkan bahwa puisi Korea modern masih menunjukkan kaitan yang erat antara alam dan manusia, lebih dari yang mungkin telah berlangsung di Cina dan Jepang.
seluruh puisi dalam buku ini diterjemahkan oleh seorang guru besar sastra dan bahsa indonesia yang mempunyai perhatian khusus tidak hanya terhadap kesusastraan Indonesia, tetapi juga sastra negeri sendiri. dan yang lebih penting lagi, usahanya untuk mengerjakan terjemahan ini merupakan upaya yang konkret untuk melakukan hubungan kebudayaan antara kedua bangsa.
Tidak tersedia versi lain