Text
Ekonomi Transportasi
Tidak dapat kita bayangkan, apa jadinya seandainya dalam mobilitas kehidupan kita sehari-hari ini tidak ditunjang oleh peralatan transportasi?
Transportasi sangat kita perlukan dalam mobilitas kehidupan sehari-hari, baik di kala kita bekerja maupun pada saat-saat liburan. Transportasi memanfaatkan teknologi hingga yang paling mutakhir, sehingga memerlukan modal yang juga tidak kecil. Penyelenggaraan jasa transportasi di masa yang akan datang semakin sarat dengan persaingan, terutama dalam era AFTA ini. Untuk menghadapi persangan yang demikian ketatnya, maka akan semakin pentingnya artinya telaahan ekonomi di dalam penyelenggaraanya.
Atas dasar pertimbangan tersebutlah buku ini disusun oleh penulis, mencoba menyumbangkan pemikiran lewat nukilan Ekonomi Transportasi ini. Berangkat dari pengalaman praktis dan akademis, penulis merangkum penyajian tulisannya ke dalam enam bab pada buku ini, seperti permasalahan transportasi, ekonomi pasar, pembinaan perusahaan, modal usaha, dan pemasaran.
Tidak tersedia versi lain