Text
Ilmu dan teknologi biomaterial
Biomaterial merupakan suatu bahan atau paduan bahan yang berasal dari alam atau sintesis yang digunakan untuk kontak dengan tubuh manusia yang berfungsi untuk memperbaiki tubuh manusia. Dalam aplikasi medis biomaterial diintegrasikan dalam perangkat atau implant sehingga secara biologis tubuh akan lebih cepat memberikan respon terhadap implant tersebut berupa penolakan atau penerimaan terhadap implant yang di pasangkan. Perkembangan yang paling intens adalah penelitian pada biomaterial sintetis, optimasi, karakterisasi, pengujian dan interaksi biologi. Sifat-sifat biomaterial padat (hulk properties of biomaterials) yang digunakan untuk implant medis telah terbukti secara langsung mempengaruhi dan dalam beberapa kasus, mengontrol interaksi secara dinamis pada antar muka jaringan dengan implant. Interaksi ini termasuk dalam konsep kompabilitas, yang harus dipandang sebagai suatu proses antara bahan yang ditanam dan lingkungan sekitarnya yang sedang berlangsung sepanjang masa in-vivo dari perangkat tersebut. Karakteristik ini harus diketahui sebelum aplikasi medis, tetapi juga harus diketahui perubahan yang munkin terjadi dari waktuke waktu dari in-vivo. Yaitu perubahan dengan harus diantisipasi sejak awal dalam melakukan seleksi biomaterial dan atau desain perangkatnya.
Tidak tersedia versi lain