Text
Psikologi keperawatan
Tenaga professional seperti guru pembimbing dan perawat dalam menjalankan tugasnya, tidak hanya harus menguasai bidang keahlianya, tetapi juga harus dapat memahami orang lain dan terampil berkomunikasi. Agar guru atau perawat dapat bekerja secara professional maka ia harus mempelajari psikologi yaitu ilmu perilaku manusia dan aspek-aspek psikisnya.
Buku psikologi keperawatan ini terdiri dari 13 bab, yang secara garis besarnya dikelompokkan menjadi tiga bagian. Pertama, membahas tentang konsep-konsep psikologi, hakikat manusia dan perkembangan manusia. Kedua, membicarakan aspek-aspek psikis manusia antara lain motivasi, emosi dan stress. Ketiga, membahas mengenai pemahaman diri, konsep diri, dan pengembangan diri.
Buku ini bermanfaat bagi mahasiswa program studi bimbingan konseling, mahasiswa program studi keperawatan, para guru, dan perawat. Selain itu, buku ini sangat berguna bagi siapa saja yang dalam bekerja banyak berhubungan dengan orang lain.
Tidak tersedia versi lain