Text
Energi terbarukan pirolisis
Buku ajar ini merupakan salah satu luaran dari penelitian
Strategi Nasional yang berjudul “Pengembangan Reaktor Pirolysis
Dengan Menggunakan Bahan Bakar Biomassa Untuk Peningkatan
Produksi Dan Efisiensi Hasil Bio-Arang Dan Bio-Oil”. Buku ajar ini
berisikan dari hasil-hasil penelitian penulis yang pernah dilakukan dan
hasil dari beberapa penelitian lainnya dari beberapa jurnal yang ada.
Buku ajar ini membahas mengenai energi terbarukan pirolisis,
yaitu pada energi biomassa yang diproses dengan cara pirolisis
sehingga menghasilkan produk berupa arang aktif dan asap cair.
Proses pirolisis merupakan suatu cara yang cukup efektif dalam
mengembangkan sumber-sumber energi baru untuk mengganti
keberadaan energi fosil yang kian menipis. Pemanfaatan energi
alternatif secara maksimal memang perlu ditingkatkan, seperti halnya
energi biomassa. Energi ini banyak terdapat disekitar kita dan bahkan
selalu menjadi bahan yang tidak berguna bahkan sangat mengganggu
karena keberadaannya dan pemanfaatannya masih belum maksimal.
Oleh karena itu perlu diinformasikan lebih luas lagi kepada
masyarakat tentang energi terbarukan khususnya biomassa melalui
media cetak yang berbentuk buku. Penggunaan buku ajar ini juga
dapat menunjang kegiatan proses pembelajaran bagi mahasiswa
terutama pada mata kuliah energi terbarukan dan pada umumnya
untuk menjawab kebutuhan, permasalahan dan tantangan mengenai
energi yang ada di masyarakat. Seiring dengan perkembangan ilmu
pengetahuan dan teknologi, penerapan dan pemanfaatan ilmu
pengetahuan dan teknologi yang berdampak langsung pada nilai kehidupan, kemandirian dan kesejahteraan masyarakat menjadi salah
satu tolak ukur keberhasilan transfer ilmu pengetahuan dan teknologi.
Tidak tersedia versi lain